Context of Stockholm

Stockholm (pengucapan bahasa Swedia: [²stɔk(h)ɔlm] ( simak)) adalah ibu kota sekaligus kota terbesar di Swedia dan negara Nordik. 914.909 orang tinggal di munisipalitas Stockholm, sedangkan sekitar 1.4 juta orang lainnya tinggal di kawasan urban, dan 2,2 juta orang di kawasan metropolitan. Kawasan kota ini tersebar dengan 14 pulau-pulau di pantai tenggara di bibir Danau Mälaren. Kawasan ini telah dihuni sejak Zaman Batu (abad ke-6 SM), dan didirikan sebagai kota pada tahun 1252 oleh Birger Jarl. Kota ini memiliki wilayah seluas 188 km².

Stockholm telah lama menjadi salah satu pusat budaya, media, politik, serta ekonomi Swedia. Stockholm menyumbangkan lebih dari sepertiga PDB Swedia, dan termasuk dalam 10 kawasan terbesar di Eropa menurut PDB per kapita. Stockholm pernah dinominasikan sebagai kota global oleh GaWC, dengan ranking Alpha-. Pada Indeks Kota Global 2008 (The 2008 Global Cities...Selengkapnya

Stockholm (pengucapan bahasa Swedia: [²stɔk(h)ɔlm] ( simak)) adalah ibu kota sekaligus kota terbesar di Swedia dan negara Nordik. 914.909 orang tinggal di munisipalitas Stockholm, sedangkan sekitar 1.4 juta orang lainnya tinggal di kawasan urban, dan 2,2 juta orang di kawasan metropolitan. Kawasan kota ini tersebar dengan 14 pulau-pulau di pantai tenggara di bibir Danau Mälaren. Kawasan ini telah dihuni sejak Zaman Batu (abad ke-6 SM), dan didirikan sebagai kota pada tahun 1252 oleh Birger Jarl. Kota ini memiliki wilayah seluas 188 km².

Stockholm telah lama menjadi salah satu pusat budaya, media, politik, serta ekonomi Swedia. Stockholm menyumbangkan lebih dari sepertiga PDB Swedia, dan termasuk dalam 10 kawasan terbesar di Eropa menurut PDB per kapita. Stockholm pernah dinominasikan sebagai kota global oleh GaWC, dengan ranking Alpha-. Pada Indeks Kota Global 2008 (The 2008 Global Cities Index), Stockholm mendapat ranking ke-24 di dunia, ke-10 di Eropa, dan pertama di Skandinavia. Stockholm terkenal oleh keindahan, bangunan dan arsitekturnya, dikelilingi oleh banyak air yang bersih dan terbuka, serta memiliki banyak taman. Kadang kala Stockholm disebut sebagai Venice di Utara. Stockholm merupakan kota kedua yang paling banyak dikunjungi di negara-negara Nordik, dengan sekitar sejuta pengunjung pada tahun 2006. Arena sepak bola terletak di utara pusat kota di Solna. Ericsson Globe, arena indoor nasional, terletak di selatan kota. Stockholm menjadi penyelenggara Olimpiade Musim Panas 1912, dan mendapatkan bagian equestrian Olimpiade Musim Panas 1956 yang diselenggarakan di Melbourne, Australia.

Kota ini merupakan tempat pemerintahan nasional Swedia, Riksdag (parlemen), dan kediaman resmi raja Swedia, begitu pula perdana mentrinya. Sejak 1980, raja tinggal di Istana Drottningholm di luar Stockholm, dan menggunakan Istana Raja Stockholm sebagai tempat kerja dan kediaman resmi.

Where can you sleep near Stockholm ?

Booking.com
491.067 visits in total, 9.210 Points of interest, 405 Destinations, 108 visits today.